Friday, August 21, 2009

Tragedi celana

Alkisah seorang pemuda baru pulang kerja dengan menggunakan transportasi massal handal ala Jakarta, Trans Jakarta. Sesampainya di halte tujuan, Halte Busway Buncit Indah, sang pemuda melenggang dengan santai, earphone di telinga kiri setia menemaninya. Masuk ke gang dan menuju perumahan tempat ia tinggal. Setelah melewati pos satpam, ia belok kiri di perempatan berikutnya, ada sebuah portal yang selalu ditutup disitu, ia pun dengan sigap membungkuk guna melewati portal itu. KREEEKKK !!
Tak dinyana suara yang membahana itu keluar dari bagian bokong pemuda tersebut. Menyadari celananya sobek dengan cukup lebar, ia pun tertawa lepas... "Untung bukan di trans... bisa gawat kalo robek di trans" Lalu ia pun menurunkan ransel Targus nya guna melindungi bagian yang robek itu. Beruntung jarak TKP ke rumah sang pemuda hanya sekitar 300 meter. Ia pun pulang dengan selamat, damai sentosa dan aman terkendali.

3 comments:

  1. gaya pake "sang pemuda" segala..
    bilang aja yg gamblang dong klo itu elo wakakakakaka...

    ReplyDelete
  2. @MHT
    kan biar sedikit dramatis gitu...

    ReplyDelete
  3. Oh ini curhat colongan toh? ha ha..
    coba ada dokumntasi visualnya... ha ha ha... :))

    ReplyDelete

Review: Raja Rani Hostel near TSM

1. Di lobby, AC tidak dinyalakan.  Pengap dan agak bau. 2. Tulisan di apps Reddoorz, 24 jam front desk, nyatanya tidak.  Saat jam 3 pagi mer...